SanDisk Perkenalkan SD Card 8 TB dan SSD Eksternal 16 TB Pertama

2024-08-09 HaiPress

iDoPress - Kabar baik untuk pengguna perangkat portabel yang membutuhkan media penyimpanan berkapasitas besar. SandDisk baru saja memperkenalkan SD card 8 TB dan microSD card 4 TB pertama di dunia.

Kedua kartu memori berkapasitas jumbo itu dimumkan dalam konferensi Future of Memory and Storage (FMS) 2024 di Santa Clara,California,Amerika Serikat,pekan ini.

Pengumuman SanDisk sebenarnya lebih banyak berkutat seputar media penyimpanan untuk AI dan enterprise,namun produk-produk consumer besutannya menarik perhatian lantaran besarnya kapasitas yang ditawarkan.

Baca juga: SanDisk Perkenalkan Kartu SD 4 TB,Diklaim yang Pertama di Dunia

Kartu memori SD 8 TB dan microSD 4 TB dari SanDisk menggunakan standar UHS-I sehingga mampu mencapai kecepatan transfer data maksimal sebesar 100 MB per detik.

Dalam keterangan di situsnya,Western Digital selaku pemilik brand SanDisk mengatakan bahwa kedua kartu memori ideal untuk digunakan di smartphone,perangkat gaming portabel,drone,kamera,hingga laptop.

Namun,sebagaimana dihimpun KompasTekno dari TechSpot,Jumat (9/8/2024 pabrikan storage tersebut tidak mengungkap detil lebih lanjut mengenai kedua produk.

Western Digital SSD Eksternal SanDisk Desk Drive dari Western Digital

Selain itu,SanDisk turut memperkenalkan SSD eksternal pertama di dunia yang berkapasitas 16 TB,dua kali lebih besar dibandingkan kapasitas tertinggi sebelumnya.

SanDisk mengatakan SSD eksternal 16 TB dari seri Desk Drive tersebut masih berupa proof-of-concept sehingga tanggal kehadirannya belum diketahui. Sebelumnya,pada Mei lalu,SanDisk meluncurkan Desk Drive berkapasitas 8 TB.

Baca juga: WD Perkenalkan SSD Eksternal SanDisk Desk Drive 8 TB

Desk Drive adalah lini SSD eksternal yang beroperasi dengan kabel USB dan kabel daya. Kabarnya SanDisk juga tengah mengembangkan produk SSD eksternal lain yang sama-sama berkapasitas 16 TB tapi tak lerlu kabel daya tambahan karena berjenis portabel

Belum ada jadwal rilis ataupun keterangan harga untuk produk-produk storage di atas. Yang jelas,banderolnya kemungkinan besar bakal mahal.

Sebagai gambaran,SSD eksternal SanDisk Desk Drive dijual seharga 700 dollar AS atau sekitar Rp 11,2juta. Sedangkan,karru memori SanDIsk Extreme pro SD UHS-I 1 TB dijual seharga 180 dollar AS atau sekitar Rp 2,9 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Penafian: Artikel ini direproduksi dari media lain. Tujuan pencetakan ulang adalah untuk menyampaikan lebih banyak informasi. Ini tidak berarti bahwa situs web ini setuju dengan pandangannya dan bertanggung jawab atas keasliannya, dan tidak memikul tanggung jawab hukum apa pun. Semua sumber daya di situs ini dikumpulkan di Internet. Tujuan berbagi hanya untuk pembelajaran dan referensi semua orang. Jika ada pelanggaran hak cipta atau kekayaan intelektual, silakan tinggalkan pesan kepada kami.